• Berbagi Pandangan dan informasi mengenai brand lokal
    Blog & Berita
  • Puluhan Brand dan Terus Bertambah
    Portfolio
  • Kami akan menjawab semua pertanyaan Anda dalam waktu paling lama 24 Jam
    Hubungi Kami
    • Head Office
      Grha Krisbiantoro, Jl. Bromo K 8 Cibubur, Jakarta Timur
    • +62 811 8496 500 (Mobile) / +62 21 2984 1896
    • info@gambaranbrand.com / halogambaranbrand@gmail.com
Arti Sebuah Komitmen

Arti Sebuah Komitmen

Penulis : Gendut Marjoko

Mengapa kita dipercaya oleh pelanggan kita? Sebuah pertanyaan semestinya perlu kita tanyakan kepada para pelanggan mengapa mereka mempercayai kita, dan setelah tahu jawabannya tentunya kita akan punya pekerjaan rumah untuk menjaga kepercayaan tersebut.

Dari beberapa jawaban pelanggan, kami mendapatkan jawaban bahwa mereka melihat kami punya komitmen dalam bisnis yang kuat. Darimana mereka bisa menilai demikian? Mereka mengatakan kami punya komitmen terhadap bisnis ketika kami selalu merespon pertanyaan mereka dengan cepat dan jelas, selain itu kami selalu on time ketika sudah berjanji untuk bertemu, baik online maupun offline. Beberapa contoh kecil ini ternyata mendapatkan penilaian yang luar biasa dari para pelanggan kita, bahkan kita sendiri tidak menyadarinya.

Apakah komitmen ini dimiliki oleh para pelaku UMKM kita? Sangat disayangkan bahwa para pelaku UMKM masih harus belajar masalah komitmen. Oleh sebab itu perlu kiranya kami untuk menuliskan apa arti sebuah komintmen ini.

Komitmen bisa berarti sangat luas, meskipun artinya mengarah kepada keterikatan dan pembatasan, dan arti luas tersebut adalah:

Promise (Janji); sebuah komitmen adalah sebuah janji atau jaminan dari salah satu pihak kepada pihak lain dan sebaliknya.
Conclusion (Satu Pendapat); sebuah komitmen adalah satu kesatuan pendapat atau persamaa pendapat atas satu kesepakatan.
Competence (Kemampuan); sebuah komitmen haruslah didasari oleh kemampuan atau keahlian dari masing-masing pihak yang bersepakat.
Behavior (Perilaku); Komitmen adalah sebuah sikap atau perilaku atau tindakan yang diharapkan untuk mengamankan tujuan dari suatu kesepakatan atau bisnis.
Trust (Kepercayaan); Komitmen adalah kepercayaan dan salin percaya antara satu pihak dengan pihak lain.
Success (Keberhasilan); Komitmen adalah orientasi keberhasilan atas sebuah kesepakan.
Ke-6 arti dari komitmen ini sangat perlu dicermati dan didalami oleh para pelaku UMKM agar eksistensi bisnisnya bisa dipercaya oleh pelanggan atau mitra. Semoga tulisan singkat ini bisa terus mengingatkan para pelaku UMKM untuk terus meningkat komitmen dalam bisnis sebagai jaminan kesuksesan antara bisnisnya dengan mitra dan pelanggan. Sukses!

Source berita : http://www.rumahumkm.net/2020/09/arti-sebuah-komitmen.html